Majalengka - Salah satu keunggulan budaya industri di Daihatsu yaitu adanya Budaya 5R (Ringkas, Rapi, Resik, Rawat, dan Rajin) atau dalam bahasa Jepang disingkat menjadi 5S (Seiri, Seiton, Seiso, Seiketsu, Shitsuke). Sosialisasi yang diselenggarakan ini merupakan salah satu agenda dari program Pintar Bersama Daihatsu (PBD).
Sosialisasi dilaksanakan pada hari Senin, 13 Desember 2021 bertempat di Aula SMK Korpri Majalengka,dengan Pemateri Bpk. Aang Johan, S.T. Selaku Wakasek Humas/Hubin SMK Korpri Majalengka,Sosialisasi dimulai pukul 07.30 WIB dan diikuti oleh seluruh Siswa/Siswi SMK Korpri Majalengka. Sosialisasi tersebut bertujuan agar budaya industri yang baik dapat diadopsi dan diterapkan di sekolah kedepannya.